Cara Nonton Viu di Smart TV dan Android TV

Cara nonton viu di Smart Tv - Cara menghubungkan aplikasi viu di smart tv untuk nonton film dan serial TV dengan beberapa langkah mudah.

Viu merupakan aplikasi yang dapat digunakan untuk nonton berbagai macam film dan serial tv secara gratis maupun berbayar. Ada banyak film drama korea dengan subtitle bahasa indonesia yang dapat kamu nikmati dengan menggunakan aplikasi ini.

Aplikasi viu memiliki banyak kelebihan yang dapat dirasakan oleh para pengguna. Kelebihan tersebut mulai dari kualitas gambar HD hingga download film dan menontonya secara offline.

Jika selama ini kamu menggunakan viu hanya di hp andorid, kamu bisa kok menggunakan viu di smart tv agar aktifitas menonton film lebih menyenangkan.

Lantas bagaimana nonton viu di smart tv? berikut langkah-langkahnya

Baca Juga : 

Cara Nonton Viu di Smart TV

Jika TV kamu sudah termasuk kategori Smart TV, maka yang perlu harus kamu lakukan untuk pasangkan TV dengan Viu adalah sebagai berikut:

  • Download aplikasi Viu di smartphone kamu
  • Buka menu wifi di ponsel kamu dan pilih nama perangkat TV kamu untuk mirroring atau pasangkan TV dengan Viu
  • Buka menu ‘Cast‘ atau ‘Smart View‘ atau ‘Mirroring‘ di ponsel kamu dan mulai pasangkan TV kamu dengan Viu
  • Setelah melihat layar ponsel di layar TV kamu, selanjutnya buka aplikasi Viu
  • Pilih drama, film atau video yang hendak kamu tonton di TV

Cara Nonton Viu di Android TV

Jika TV kamu termasuk Android TV, maka setelah menyambungkan TV kamu dengan internet atau wifi, selanjutnya:

  • Download aplikasi Viu terlebih dahulu di menu Play Store.
  • Buka aplikasi Viu di Android TV kamu.
  • Pilih drama, film atau video yang hendak kamu tonton di TV

Cara Nonton Viu di TV Biasa

Jika TV kamu belum termasuk smart TV, tidak usah sedih dulu. Dengan menggunakan dongle wifi atau set-top box yang ada pasaran kamu bisa menjadikan TV kamu seolah-olah smart TV. Caranya adalah sebagai berikut:

  • Pasangkan dongle wifi atau set-top box ke konektor HDMI dan USB di TV kamu.
  • Buka menu wifi di ponsel kamu dan pilih nama wifi dari dongle atau set-top box kamu untuk mirroring.
  • Buka menu ‘Cast‘ atau ‘Smart View‘ atau ‘Mirroring‘ di ponsel kamu dan mulai pasangkan TV kamu dengan Viu
  • Setelah kamu bisa melihat tampilan layar ponsel kamu di TV, pastikan sudah download Viu dan buka aplikasi Viu.
  • Selanjutnya pilih drama, film atau video yang hendak kamu tonton di TV.

Bagaimana, sangat mudah bukan? mulai sekarang kamu dapat menikmati berbagai macam jenis film dan drama di televisi yang kamu miliki.


Cara Nonton Viu di TV Indihome

Nonton streaming atau download film Indonesia, India, Jepang, drama Korea, acara TV Asia lainnya hingga Viu Originals hanya di Viu dari layar IndiHome TV Anda sekarang! Nikmati juga serunya nonton tayangan favorit dengan subtitle Indonesia dan Inggris.

Langganan sekarang dan nikmati tayangan-tayangan Asia eksklusif hanya di Viu!

Syarat dan Ketentuan Berlangganan Viu:

  • Download Viu di IndiHome Apps Store melalui menu di IndiHome TV dan dapatkan akses ke berbagai tayangan Asia favorit sepuasnya dengan berlangganan paket Viu Premium Rp30.000/bulan.
  • Aplikasi Viu tersedia di Hybrid Box (STB) dengan OS Android 6.0.1 Marshmallow ke atas (ZTE B860H V1.1, B860H V2.1, B860 V5 ATV, Fiberhome HG680-P dan Fiberhome HG680FJ ATV).

Cara Nonton Viu di TV First Media

Terdapat beberapa cara untuk customer dapat mengakses Viu di tv first media:

Cara Akses Melalui Smartbox X1

Nikmati layanan Viu langsung dari Smartbox X1 First Media di rumah

Melalui Recommendation Menu pada STB X1

  • Tekan tombol “Home” pada remote.
  • Layanan Viu dapat di cari pada menu “Recommendation”

Melalui Apps dan Game Menu pada STB X1

  • Tekan tombol “Home” pada remote.
  • Pilih menu “Apps & Games”
  • Lalu tekan OK pada remote lalu pilih aplikasi Viu

Melalui On Demand Menu pada STB X1

  • Tekan tombol “Home” pda remote.
  • Pilih menu “On Demand”.
  • Lalu cari aplikasi Viu pada tampilan menu ini.

Cara Pairing Viu melalui Smartbox X1 Prime

Nikmati konten Viu tanpa batas dari berbagai perangkat dimana saja dan kapan saja

Saat ini Viu dapat di akses melalui Smartbox X1 Prime.

Cara pairing Viu melalui Smartbox X1 Prime:

  • Buka Aplikasi Viu di Smartbox X1 Prime
  • Pilih menu “Pair Account” dan akan muncul 6 kode angka
  • Buka viu.com dari web browser atau mobile browser
  • Daftarkan akun email Anda
  • Pilih menu “Pair with your TV”
  • Masukkan 6 kode angka yang diperoleh sebelumnya dari aplikasi Viu di Smartbox X1 Prime

Untuk menonton tayangan Viu dari perangkat lain:

  • Buka viu.com atau unduh aplikasi Viu di smartphone
  • Pilih menu “Masuk Akun” dengan email yang telah didaftarkan di atas.
  • Pairing aktif dapat dilihat pada menu “Akun Saya” dimana info pembayaran tercantum melalui First Media

Cara Berlangganan Aplikasi Viu

Jika ingin menikmati film viu secara premium, kamu dapat berlangganan aplikasi viu dengan biaya 30rb/bulan. Caranya sebagai berikut.

  • Buka aplikasi viu
  • Klik tombol tiga garis yang berada di kiri atas
  • Pilih "Mulai Berlangganan"
  • Selanjutnya, akan ditampilkan berbagai pilihan paket Viu Premium menarik mulai dari 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan, hingga 12 bulan dengan berbagai metode pembayaran berbeda. Setelah menentukan pilihan, klik “langganan”.
  • Cek kembali detail pembayaran, jika sudah sesuai klik "langganan"

Dengan berlangganan viu, kalian dapat nonton video tanpa iklan dan mendownload film-film favorit tanpa batas.

Itulah informasi mengenai cara nonton viu di smart tv dan android tv yang dapat kami sampaikan, semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi para pembaca.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel